Polresta Mataram Terima Kunjungan Monitoring, Evaluasi Dan Asistensi Bidang Keuangan Polda NTB

    Polresta Mataram Terima Kunjungan Monitoring, Evaluasi Dan Asistensi Bidang Keuangan Polda NTB

    Mataram NTB - Dalam rangka monitoring evaluasi dan asistensi bidang keuangan, Polresta Mataram menerima kunjungan Tim Bidkeu Polda NTB bertempat di Gedung Wira Pratama Polresta Mataram. Senin, (03/06/2024)

    Kegiatan ini meliputi atas Pembayaran Dana Operasional Satker Polresta Mataram baik Belanja Pegawai, Belanja Barang & Belanja Modal, Belanja Dana Samsat serta Belanja Anggaran Direktif Kapolda NTB.

    Tim Bidkeu Polda NTB dihadiri oleh Pembina Magdalena C Poety, S.E. Kasubagrenmin Bidkeu beserta Tim didampingi oleh Kabag Ren Polresta Mataram AKP Arifuddin, S.Sos, M.Si, Kasi Keu Ipda Hadi Ramdani SM dan seluruh Kasium Polsek Jajaran, seluruh Paurmin anggota Polresta Mataram beserta seluruh Anggota Sikeu Polresta Mataram

    Dalam kesempatan tersebut Pembina Magdalena C Poety, S.E. Kasubagrenmin Bidkeu menyampaikan bahwa para Kasium Polsek Jajaran dan Urmin Polresta Mataram dengan kegiatan ini bisa  memahami tentang pembuatan Buku Kas Bank, dalam mencatat berbagai macam pengeluaran anggaran serta untuk pertanggung jawaban keuangan (Perwabkeu) direktif Kapolda NTB dan Kapolri.

    Kemudian meminimalisir penggunaan LTGA untuk pencegahan Pagu Minus, memahami dalam laporan Perwabkeu dan mempedomani Perkap 05 Tahun 2022 tentang Perwabkeu dilingkungan Kepolisian Negara Kesatuan Republik Indonesia ", ucapnya 

    Selanjutnya kegiatan sosialisasi mengenai catur sakti kepada anggota Polresta Mataram yang disampaikan oleh Tim Bidkeu Polda NTB.

    Kapolresta Mataram melalui Kasi Keu Ipda Hadi Ramdani SM saat dikonfirmasi usai kegiatan mengatakan bahwa kegiatan ini sangat penting sehingga seluruh Kasium Polsek Jajaran, seluruh Paurmin Polresta Mataram bisa memahami dan menjadikan pedoman pelaksanaan anggaran.

    " Tujuan utama monev dan asistensi untuk mendukung perbaikan kinerja dengan melihat langsung kondisi di kewilayahan ", ucapnya 

    Selanjutnya, Tim monev dan asistensi mengecek langsung dari masing-masing para Kasium Polsek jajaran, para Paurmin Polresta Mataram sebagai bahan uji petik. (Adb) 

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Bentuk Apresiasi Kepada Anggota, Kapolresta...

    Artikel Berikutnya

    DPP Asosiasi Kecimol NTB Apresiasi Pengamanan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Diduga Pelaku Pencurian, Pria Asal Manado Ditangkap Polisi, Barang Curian Senilai 60 Juta Disita

    Ikuti Kami