Safari Kamtibmas dan Jum'at Curhat, Kapolsek Sandubaya Ajak Warga Ciptakan Situasi Kondusif

    Safari Kamtibmas dan Jum'at Curhat, Kapolsek Sandubaya Ajak Warga Ciptakan Situasi  Kondusif

    Mataram NTB - Dalam rangka menjalin silaturahmi dengan warga masyarakat di wilayah Hukumnya, Kapolsek Sandubaya Kompol Moh Nasrullah SIK., Melaksanakan Safari Kamtibmas dan Jum'at Curhat di Masjid Ar-Rahman di wilayah Kelurahan Bertais, Kecamatan Sandubaya, Kota Mataram, (01/09/2023).

    Kegiatan Safari Kamtibmas yang dirangkaikan dengan Jum'at Curhat merupakan upaya Polresta Mataram khususnya dalam memelihara dan menciptakan Harkamtibmas di tengah masyarakat. Diharapkan dengan melakukan silaturahmi ke setiap lingkungan secara bergiliran akan mampu menjalin silaturahmi dan komunikasi yang baik dengan warga masyarakat sehingga dapat secara bersama-sama mengajak menciptakan situasi yang kondusif di lingkungan masing-masing.

    Hal ini disampaikan Kapolsek Sandubaya Kompol Moh Nasrullah SIK., kepada awak media usai pelaksanaan kegiatan tersebut berlangsung, di Mapolsek Sandubaya, Jum'at (01/09/2023).

    Dihadapan awak media Ia menjelaskan bahwa Safari Kamtibmas dan Jum'at Curhat yang di laksanakan sudah satu tahun lebih dan seluruh masjid di wilayah Kecamatan Cakranegara dan Kecamatan Sandubaya yang menjadi wilayah hukumnya telah dikunjungi dalam kegiatan tersebut.

    "Saat ini telah masuk ke putaran kedua dari kegiatan yang awalnya Safari Kamtibmas sebagai upaya memelihara Kamtibmas yang menjadi program Kapolresta Mataram, kemudian di rangkaian dengan Program Kapolri Jum'at Curhat.kedua program ini sama-sama bertujuan memelihara Kamtibmas di lingkungan masyarakat, "jelasnya.

    Kami berharap dengan kegiatan rutin seperti yang baru saja dilaksanakan dapat menumbuhkan tali silaturahmi yang erat dengan masyarakat, kemudian dapat mengetahui segala problem yang dihadapi masyarakat terutama masalah-masalah keamanan. Dengan demikian Polsek Sandubaya akan segera mengetahui apa yang menjadi kecemasan masyarakat untuk segera di tindak lanjuti dan mencari solusinya.

    Secara umum safari kamtibmas dan Jum'at Curhat di isi dengan dialog dengan masyarakat sekaligus menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas kepada masyarakat. 

    "Dengan situasi yang kondusif tentu akan memberikan kenyamanan kepada seluruh masyarakat, namun haruslah hal ini kita lakukan secara bersama-sama, "jelasnya.

    Kemudian keberadaan Bhabinkamtibmas dan Polisi Lingkungan di tengah masyarakat juga menjadi materi yang selalu disampaikan oleh Kapolsek Sandubaya dalam setiap kegiatan serupa, agar masyarakat merasa tenang, nyaman dan lebih cepat melaporkan jika menghadapi permasalahan.(Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Ribuan Botol Minol dan Miras Hasil KRYD...

    Artikel Berikutnya

    Jenguk Polwan Yang Tengah Sakit, Ny. Yanti...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Diduga Pelaku Pencurian, Pria Asal Manado Ditangkap Polisi, Barang Curian Senilai 60 Juta Disita

    Ikuti Kami